Pembangunan Rumah Singgah Teman-Teman Disabilitas
Dana
Dana Terkumpul
Rp 21,296,278
dari target Rp 80,000,000
26.62% Tercapai
Sisa Waktu Expired
Informasi Penggalang Dana
Verifikasi Penggalang Dana
Identitas: Terverifikasi
No Rekening Penerima: Terverifikasi
Dokumen Pendukung: Terverifikasi
Tujuan Penggalangan Dana
Pembangunan rumah singgah untuk saudara-saudara difabel di Bantul, Yogyakarta. Setiap penyaluran harus melampirkan bukti penggunaan yang diverifikasi bantoo.id

Diawasi oleh
Legalitas

Difabelzone Indonesia merupakan komunitas yang menaungi teman-teman penyandang disabilitas untuk berkarya bersama di dalam satu wadah workshop. Kegiatan yang dilakukan yaitu menciptakan suatu karya berupa batik tulis yang diaplikasikan pada totebag, slingbag, pencil case, sleeve laptop, dan masih banyak lainnya.

Teman-teman disabilitas yang tergabung dalam Difabelzone Indonesia berasal dari berbagai daerah di Yogyakarta dan sekitarnya. Mereka menjadikan Difabelzone Indonesia sebagai rumah untuk berkarya, tempat tinggal, dan tempat bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Adanya komunitas ini banyak membantu orang-orang seperti mereka, dimana mereka yang memiliki keterbatasan dapat terfasilitasi untuk bekerja sekaligus tinggal di rumah workshop. Namun, rumah workshop yang ada saat ini tidak mampu untuk menampung banyaknya permintaan pekerjaan dan juga tempat tinggal bagi penyandang disabilitas dari daerah Yogyakarta dan sekitarnya.

Kondisi rumah workshop yang ada saat ini juga mengkhawatirkan untuk mereka yang berkebutuhan khusus. Bagi teman-teman yang ingin turut serta membantu dalam membangun rumah singgah agar dapat menampung lebih banyak teman-teman penyandang disabilitas, silahkan dapat membantu menyebarkan berita baik ini.

Riwayat Donasi